Monday, June 9, 2014

Menampilkan Tree Structure Dari Sebuah Direktori Di CMD

Menampilkan Tree Structure Dari Sebuah Direktori Dengan CMD 1

Perintah command prompt yang digunakan untuk menampilkan tree structure (struktur folder atau/dan struktur file) dari sebuah direktori adalah TREE.

Sebelumnya silahkan buka aplikasi cmd, jika belum tahu bagaimana membuka aplikasi cmd, silahkan kehalaman cara membuka aplikasi cmd.

Silahkan ketik TREE pada drive atau path yang ingin ditampilkan tree structure nya, contoh berikut menampilkan tree structure dari RAHASIA:

G:\RAHASIA>TREE

Nanti kurang lebih anda akan melihat tree structure dari RAHASIA, kalau disaya:

Menampilkan Tree Structure Dari Sebuah Direktori Di CMD 2

Silahkan tambahkan parameter /F untuk melihat subdirektori dari RAHASIA, termasuk file-file yang terdapat didalamnya:

Menampilkan Tree Structure Dari Sebuah Direktori Di CMD 3

Contoh lagi, perintah berikut akan menampilkan semua subdirektori pada drive A, termasuk file-file yang terdapat didalamnya:

G:\RAHASIA>TREE A: /F

Untuk bantuan lengkap TREE, ketik:

HELP TREE