Monday, June 24, 2013

Cara Mengunci Folder Menggunakan Notepad

Setelah sebelumnya menyembunyikan isi dari Notepad. Kali ini bagaimana membuat, mengunci dan menyembunyikan folder (3M1F).

Untuk apa sih folder disembunyikan?

Mungkin kali ingin menyimpan file-file yang sifatnya rahasia dan harus disembunyikan dari siapapun yang tidak berkepentingan.

Berikut langkah-langkahnya:

  1. Jalankan Notepad.
  2. Salin script di bawah ini, lalu pastekan di Notepad:
  3. cls
    @ECHO OFF
    title Folder NAMAFOLDER
    if EXIST "Control Panel.{21EC2020-3AEA-1069-A2DD-08002B30309D}" goto UNLOCK
    if NOT EXIST NAMAFOLDER goto MDLOCKER
    :CONFIRM
    echo Apakah ingin mengunci NAMAFOLDER? (Y/N)
    set/p "cho=>"
    if %cho%==Y goto LOCK
    if %cho%==y goto LOCK
    if %cho%==n goto END
    if %cho%==N goto END
    echo Ketik Y atau N.
    goto CONFIRM
    :LOCK
    ren NAMAFOLDER "Control Panel.{21EC2020-3AEA-1069-A2DD-08002B30309D}"
    attrib +h +s "Control Panel.{21EC2020-3AEA-1069-A2DD-08002B30309D}"
    echo NAMAFOLDER terkunci
    goto End
    :UNLOCK
    echo Masukkan kata sandi untuk membuka kunci
    set/p "pass=>"
    if NOT %pass%== TULISKATAKUNCI goto FAIL
    attrib -h -s "Control Panel.{21EC2020-3AEA-1069-A2DD-08002B30309D}"
    ren "Control Panel.{21EC2020-3AEA-1069-A2DD-08002B30309D}" NAMAFOLDER
    echo NAMAFOLDER sudah dibuka
    goto End
    :FAIL
    echo Kata sandi salah
    goto end
    :MDLOCKER
    md NAMAFOLDER
    echo NAMAFOLDER Sukses dibuat
    goto End
    :End
    
  4. Jika sudah, simpan Notepad tadi dengan ekstensi .bat, misalnya KunciUntukFolderRahasia.bat. Direkomendasikan sebelum menyimpan script di atas menjadi .BAT:
    • Ganti NAMAFOLDER dengan nama folder yang dimau.
    • Ganti TULISKATAKUNCI dengan kata kunci yang dimau.

Untuk membukanya kembali:

  1. Buka file KunciUntukFolderRahasia.bat (klik dua kali), nanti muncul tampilan DOS.
  2. Masukkan kata sandinya, jika benar folder bernama NAMAFOLDER akan muncul. Nama folder bisa di ganti pada script di atas, lihat petunjuk di nomor 3.
  3. File-file yang sekiranya penting/rahasia bisa dipindahkan ke dalam folder tersebut.
  4. Untuk menutup kembali klik KunciUntukFolderRahasia.bat lalu tekan tombol Y pada keyboard, maka otomatis folder itu tertutup.